ARTIKEL TERBARU


ZAP Beauty dan Menology Index 2024, Mengungkap Kebiasaan Baru Wanita dan Pria
02 February 2024 14:47 PM

ZAP Beauty Index merupakan hasil riset komprehensif yang dilakukan secara konsisten sejak tahun 2018, melibatkan lebih dari 9000 wanita dari berbagai generasi di Indonesia.

Tahun ini, mengusung tema: "Break The Barriers: Build Confidence in Beauty and Male Grooming Stereotypes" 

Untuk pertama kalinya, ZAP juga memperkenalkan Menology Index bertajuk "Men's Grooming Stigma Through This Era." yang mengeksplorasi tren dan stigma grooming pria dalam era modern. 

Tren Kecantikan

Apa arti “cantik” bagi wanita Indonesia saat ini? Ternyata, memiliki kulit wajah yang mulus dan glowing juga berpenampilan baik atau well-dressed menjadi tiga syarat cantik versi wanita Indonesia. Sebanyak 63,4% wanita Indonesia merasa cantik bila memiliki wajah mulus, glowing, dan well-dressed. Dari persentase tersebut, kulit wajah yang mulus mendapatkan perolehan 30,7%, sementara kulit wajah yang glowing mewakili 16,3% pendapat wanita Indonesia terkait arti cantik. Terkait definisi cantik, hampir seluruh (98,9%) wanita Indonesia sepakat bahwa kulit putih tak lagi menjadi standar kecantikan masa kini.

Namun, ada sejumlah kondisi kulit yang jadi kekhawatiran para wanita. Lebih dari separuh atau sebanyak 53,8% wanita Indonesia merasa memiliki kulit kusam, 49,3% wanita mengeluhkan pori-pori kulit wajah yang besar, dan 34,1% wanita merasa memiliki mata panda atau lingkar hitam di area mata. Sementara itu, 29,5% wanita Gen Z atau kelahiran tahun 1997-2012 mulai merasakan tanda penuaan dini yang ditandai dengan munculnya garis-garis halus dan kerutan di wajah.

Tipe Idaman

Di mata pria, ternyata, fisik wanita bukan yang utama, melainkan sifat dan kepintaran. Sebesar 71,1% pria menganggap bahwa sifat (personality) dan attitude menjadi daya tarik utama wanita. Lalu, 56,2% pria tertarik dengan wanita yang pintar. Namun, 44,6% pria berpendapat bahwa ketimbang gaya berpakaian, mereka lebih menggemari fitur wajah yang dimiliki wanita seperti mata, bibir, atau hidung.

Pun demikian dengan wanita. Mayoritas atau 65,3% wanita Indonesia lebih mengutamakan pria yang cerdas untuk dijadikan pasangan. Lalu, 55,6% wanita mengaku bakal memilih pria yang sudah matang secara finansial. Selain itu, 44,3% wanita menilai bahwa pria yang memiliki visi jelas dan prinsip kuat lebih atraktif. Secara fisik, wanita Indonesia menginginkan pria dengan tubuh yang tinggi (21,3%) serta kulit wajah terawat (20,1%).

Pria dan Perawatan Diri

Tak seperti wanita yang cenderung fokus pada kulit wajah untuk mendefinisikan cantiknya, pria merasa lebih tampan jika berpenampilan baik atau well dressed dan bertubuh sehat serta bugar. Namun, bukan berarti memiliki wajah yang bersih dan mulus tak menjadi dambaan para pria Indonesia. Nyatanya, 19,1% pria merasa tampan jika memiliki wajah yang bersih dan mulus tanpa bekas jerawat dan flek.

Pria juga memiliki kekhawatiran tersendiri atas penampilannya. Hampir separuh dari pria di Indonesia merasa tidak percaya diri atau insecure dengan kulit wajah mereka saat ini. Sebanyak 42% pria merasa memiliki kulit yang kusam, sedangkan 37% merasa memiliki pori-pori wajah yang besar. Namun, berbeda dengan wanita, mayoritas pria Indonesia merasa belum mengalami tanda-tanda penuaan.

Klinik Kecantikan Jadi Pilihan 

Survei juga mencatat ragam biaya yang dikeluarkan oleh responden untuk mempercantik diri menggunakan produk kecantikan. Mayoritas atau 71,4% wanita Indonesia merogoh kocek lebih dari Rp 300.000 untuk membeli produk skincare setiap bulannya. Bahkan, 28,6% wanita menghabiskan lebih dari Rp 500.000 per bulan untuk membeli produk skincare. Biaya tersebut lebih besar ketimbang pengeluaran untuk produk makeup. Hanya 39,9% wanita yang mengeluarkan lebih dari Rp 300.000 setiap bulannya untuk membeli produk makeup.

Lantas, produk seperti apa yang dicari oleh wanita Indonesia? Sebanyak 75,8% wanita mencari skincare dengan manfaat mencerahkan, lebih banyak dibanding yang mencari manfaat melembabkan kulit (58,9%). Lalu, 53,8% wanita Gen Z mengaku ingin menyamarkan bekas jerawat, lebih tinggi dibanding Gen X (25,3%) dan Gen Y (48,8%). Pada tahun ini, 44,9% wanita Gen Z menginginkan produk skincare yang dapat memperlambat penuaan, meningkat dari tahun sebelumnya sebesar 34,2%.

ZAP Beauty Index 2024 & Menology Index masih memuat banyak temuan-temuan menarik lainnya terkait kebiasaan, tren dan preferensi wanita serta pria di Indonesia dan diharapkan ZAP Beauty Index & Menology Index ini akan membuka pandangan baru tentang kecantikan, tidak hanya untuk wanita, tetapi juga untuk pria.

Baca Selengkapnya
Cara Ampuh Kembalikan Skin Barrier
26 January 2024 10:00 AM

Kulit adalah organ terbesar yang melindungi tubuh dari berbagai faktor eksternal. Salah satu elemen penting dalam menjaga kesehatan kulit adalah skin barrier atau barier kulit. Skin barrier merupakan lapisan pelindung kulit yang membantu mencegah kehilangan kelembaban dan melindungi kulit dari serangan zat berbahaya. Namun, berbagai faktor seperti paparan sinar UV, polusi, penggunaan produk yang tidak tepat, dan gaya hidup yang tidak sehat dapat merusak skin barrier. Dalam artikel ini, kita akan membahas cara ampuh untuk mengembalikan skin barrier agar kulit tetap sehat dan terlindungi.

Cuci Wajah dengan Lembut
Membersihkan wajah adalah langkah penting dalam perawatan kulit. Pilihlah pembersih wajah yang lembut dan bebas dari bahan kimia agresif. Hindari penggunaan air panas dan gunakan air hangat saat mencuci wajah untuk mencegah kehilangan kelembaban.

Pilih Produk Perawatan Kulit yang Tepat
Gunakan produk perawatan kulit yang sesuai dengan jenis kulit kamu. Pilihlah produk yang mengandung bahan-bahan seperti ceramides, asam hialuronat, dan lipid lainnya yang membantu memperkuat skin barrier.

Hindari Produk dengan Bahan Kimia Berbahaya
Beberapa bahan kimia dalam produk perawatan kulit dapat merusak skin barrier. Hindari produk yang mengandung alkohol berlebihan, pewangi sintetis, dan bahan kimia agresif lainnya.

Gunakan Pelembap Secara Rutin
Pelembap membantu menjaga kelembaban kulit. Pilih pelembap yang cocok dengan jenis kulit kamu dan gunakan secara rutin, terutama setelah mencuci wajah.

Hindari Paparan Sinar UV Berlebihan 
Sinar UV dapat merusak skin barrier. Gunakan tabir surya setiap hari, bahkan ketika cuaca tidak terlalu terik. Pilih tabir surya dengan SPF yang sesuai dengan kebutuhan kulit kamu.

Perhatikan Pola Makan dan Hidrasi
Konsumsi makanan yang kaya akan antioksidan, vitamin, dan mineral. Pastikan juga kamu cukup minum air untuk menjaga kelembaban kulit dari dalam.

Hindari Stres
Stres dapat mempengaruhi kesehatan kulit. Temukan cara untuk mengelola stres, seperti olahraga, meditasi, atau kegiatan yang menyenangkan.

Konsultasikan dengan Ahli Kulit
Jika kamu mengalami masalah skin barrier yang serius, segera konsultasikan dengan ahli kulit. Mereka dapat memberikan saran dan perawatan yang sesuai dengan kondisi kulit kamu.

Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Kamu dapat memulihkan dan menjaga skin barrier agar kulit tetap sehat dan terlindungi. Ingatlah bahwa perawatan kulit membutuhkan konsistensi, jadi tetaplah merawat kulit kamu dengan baik secara rutin.

Baca Selengkapnya
Penguat Imun Tubuh Di Musim Penghujan
13 January 2024 10:00 AM

Musim hujan sering diiringi dengan meningkatnya paparan penyakit, serta membuat bakteri dan virus mudah muncul. Oleh karena itu, kita perlu memperkuat sistem imun di tubuh agar  terhindar dari penyakit yang kerap muncul di musim hujan. Contohnya flu dan demam

Untuk memperkuat sistem imun supaya terhindar dari penyakit, ZAP punya solusi untukmu:

1. Konsumsi sumber makanan kaya vitamin C
Vitamin C bermanfaat untuk memperkuat sistem kekebalan tubuh loh. Vitamin C dapat meningkatkan kemampuan tubuh untuk melawan infeksi dan dapat meningkatkan pembentukan sel peningkat kekebalan. Untuk mendapatkan vitamin C, kamu bisa mengonsumsi buah jeruk, lemon, limau, paprika, brokoli, sayuran hijau lainnya.

2. Tidur yang cukup
Tidur selama delapan jam dalam semalam dapat membuat tubuh menjadi rileks dan fresh untuk menjalani aktivitas di esok hari. Selain itu, tidur yang cukup juga dapat meningkatkan kekebalan tubuh dan mencegah flu serta penyakit lainnya selama musim hujan.

5. Vaksin Influenza
Vaksin flu ini banyak bermanfaat untuk kamu dan orang lain karena dapat mengurangi penyebaran virus influenza terutama pada anak-anak dan lansia. Untuk menghindari diri agar tidak tertular dari penyakit Flu, kamu dapatkan mengoptimalkan usaha dengan melakukan Flu Shot. Vaksin Flu setiap setahun sekali. Kamu bisa mencoba flu shot di rumah sakit ataupun klinik salah satunya kamu bisa melakukan flu shot di ZAP Health.

5. IV Drips
Ada banyak pilihan IV Drips serta manfaat yang bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhanmu. ZAP punya beberapa pilihan yang cocok untukmu di musim penghujan ini loh:
- Infuse Booster 499rb: mengandung 9 multivitamin dengan kadar seimbang yang berfokus pada pemenuhan kebutuhan vitamin yang mampu mencukupi kebutuhan kebutuhan tubuh agar stamina tetap terjaga
- Super Stamina Drips 749rb: Kebaikan Vitamin C murni, B1, B6 dan B12 yang mampu memperbaiki metabolisme, meningkatkan pembentukan sel-sel darah merah, sehingga cocok bagi kamu yang ingin merasa bugar atau membutuhkan stamina ekstra untuk harimu.
- Infuse Booster Premium 999rb: selain mengandung Vitamin C sebagai antioksidan tubuh. Infuse Booster Premium direformulasi dengan 12 kandungan multivitamin yang dapat memenuhi kebutuhan tubuh meningkatkan sistem imun menjadi lebih optimal.

Nah, mana versimu untuk bantu menguatkan imun tubuh di musim penghujan ini? DM ke instagram zaphealth yuk!

Baca Selengkapnya
Pilihan Treatment Untuk Kamu Yang Memasuki Usia 30-an
05 January 2024 10:00 AM

Apakah saat ini kamu memasuki usia 30-an? Ada beberapa permasalahan yang akan terjadi saat usia kamu menginjak kepala 3, seperti kulit kusam akibat penumpukan kulit mati, terjadinya flek dan bahkan mulai muncul garis halus hinga kerutan.

Banyak solusi treatment yang bisa kamu lakukan, karena permasalahan tersebut tidak cukup dengan skincare saja. Berikut beberapa pilihan treatment yang bisa dipertimbangkan:

1. Photo Facial Glow
Regenerasi kulit usia 30-an biasanya terjadi setiap 28-30 hari, penumpukan sel kulit mati biasanya membuat wajah jadi cepat kusam. Treatment ini menggabungkan 3 teknologi dalam 1 treatment untuk kulit lebih cerah dan glowing.

2. Fleck Blocker Micro Injection
Untuk kamu usia 30-an yang sering skip pakai sunscreen, siap-siap punya flek hitam. Lakukan treatment ini untuk membantu menakan pembentukan pigmen pada kulit yang dpat mengurangi bercak kecoklatan serta flek-flek hitam.

3. DNA Salmon Micro Injection
Usia 30-an biasanya mulai muncul kerutan di dahi, sekitar mata dan garis tawa, kamu bisa mengatasinya dengan melakukan perawatan DNA Salmon Micro Injection yang mampu mengatasi tanda- tanda penuaan, meremajakan kulit dan memperbaiki elastisitas wajah.

4. Gunakan Retinol Serum
Tips perawatan maksimal lainnya dengan menggunakan Retinol Serum yang bermanfaat untuk meningkatkan produksi kolagen, mengurangi dampak sinar matahari seperti flek hitam, meratakan warna dan menghaluskan tekstur kulit serta mampu mengatasi jerawat. Tambahkan Juva Ekspert Retinol Serum sebagai perawatan rutin kamu untuk mendapatkan manfaat tersebut.

Perlu diingat setiap orang memiliki kebutuhan dan kondisi kesehatan yang berbeda. Konsultasikan dengan profesional kesehatan atau spesialis untuk saran yang lebih spesifik sesuai dengan kebutuhan kamu.

Baca Selengkapnya
Cara Menjaga Kesehatan Kulit di Musim Pancaroba
28 November 2023 09:16 AM

Akhir-akhir ini, beberapa wilayah di Indonesia sudah mulai terjadi perubahan musim dari kemarau ke musim hujan. Pada musim pancaroba tersebut, memiliki dampak pada kesehatan fisik maupun kesehatan kulit yang dapat menimbulkan berbagai masalah seperti timbulnya jerawat, kulit kering, dan masalah kulit lainnya.

Untuk menjaga kulit agar tetap sehat, cara yang dapat dilakukan tidak hanya dengan menjaga pola hidup namun juga perlu memperhatikan perawatan kulit untuk mengurangi resiko terjadinya permasalahan. Berikut beberapa cara yang dapat dilakukan untuk menjaga kesehatan kulit di musim pancaroba:

1. Melakukan Double Cleanser
Penggunaan facial wash saja tidak cukup untuk menjaga kebersihan kulit, lakukan pembersihan wajah sebanyak 2x dengan cleansing oil atau micellar water yang disesuaikan dengan kondisi kulit-mu saat ini.

2. Pilih Toner sesuai dengan pH Kulit
Dengan memilih toner yang tepat sesuai dengan kebutuhan kulit-mu, dapat membantu untuk membersihkan sumbatan pada pori-pori wajah serta mengurangi kelebihan produksi minyak.

3. Menjaga Kelembapan Kulit
Pemilihan dan penggunaan pelembab yang sesuai dengan kondisi kulit-mu juga perlu diperhatikan dalam merawat kulit. Gunakan pelembab dengan kandungan SPF untuk terlindung dari paparan sinar matahari. Jika cuaca dingin pun disarankan untuk tetap menggunakan pelembab agar kulit tidak kering.

4. Istirahat dan Minum Air Mineral yang Cukup
Untuk menjaga kesehatan kulit, cara lainnya adalah dengan tidur yang cukup agar proses regenerasi sel-sel kulit membantu kulit menjadi sehat dan lebih muda. Selain itu, dengan minum air mineral yang cukup dapat melembabkan kulit dan membuang racun dari dalam tubuh.

Selain dari cara-cara di atas, kamu juga bisa melakukan perawatan kulit wajah dan tubuh bersama dengan ZAP Clinic. Ada berbagai pilihan treatment yang dapat membantu kamu untuk menjaga kesehatan kulit di musim pancaroba seperti Oxy Infusion untuk melembabkan kulit wajah, IPL Rejuvenation yang berguna untuk membantu meningkatkan kolagen pada kulit wajah, Infuse Super Glow Premium untuk menjaga daya tahan tubuh, dan treatment-treatment menarik lainnya. Yuk lakukan perawatan kulit-mu bersama ZAP Clinic!

Baca Selengkapnya
Kombinasi Treatment Injeksi, Laser, dan Skincare : Memang bisa disatukan?
28 November 2023 09:10 AM

Kulit wajah yang mulus, sehat, hingga awet muda merupakan goals yang
banyak diidamkan oleh para wanita dari berbagai usia dan latar belakang. Maka tak heran jika skincare
yang dapat membantu wanita untuk mencapai skin goals idamannya semakin populer. Temuan ZAP
Beauty Index 2023 membenarkan hal tersebut, antusias terhadap skincare lokal Indonesia, utamanya
serum, facial wash dan sunscreen sebagai jenis produk skincare lokal yang paling banyak digunakan,
semakin meningkat. Selain itu, lebih dari 60% wanita Indonesia menggunakan minimal empat produk
skincare rutin setiap harinya

Namun, rahasia kulit sempurna tidak hanya terletak pada penggunaan skincare. Untuk mencapai hasil
yang benar-benar optimal, kombinasi antara penggunaan skincare yang tepat dan perawatan kecantikan
oleh profesional dapat menjadi sebuah kunci utama. Jika selama ini keduanya cenderung
terkotak-kotakkan, wanita Indonesia kini semakin melirik keduanya. ZAP Beauty Index 2023 turut
mencatat treatment kulit wajah di klinik dan belanja skincare menjadi dua kegiatan kecantikan teratas
yang diprioritaskan oleh para wanita.

Lalu, apa saja manfaat dari mengkombinasikan skincare dengan treatment? Mengapa treatment
kecantikan di klinik bisa memberikan hasil yang tidak akan didapatkan oleh skincare? dr. Dara
Ayuningtyas selaku Vice President Medical & Training ZAP menjawab pertanyaan tersebut, “Skincare
dan treatment merupakan kombinasi yang akan memberikan manfaat holistik dan efektivitas yang
maksimal bagi kulit. Skincare membantu untuk menjaga kesehatan kulit sehari-hari, sementara treatment
di klinik kecantikan memberikan perawatan yang lebih intensif dan mendalam. Dengan gabungan
keduanya, tentu goals kulit wajah yang diidamkan dapat lebih mudah tercapai.”

dr. Dara melanjutkan bahwa terdapat beberapa masalah kulit yang sulit diatasi hanya dengan
penggunaan skincare. Penuaan dini dan pigmentasi kulit yang banyak dialami oleh kelompok usia di atas
25 tahun adalah dua contohnya. Dalam situasi seperti ini, treatment seperti perawatan laser,
mikrodermabrasi, atau injeksi botox dapat memberikan hasil yang lebih dramatis dan segera. Teknologi
dan prosedur lanjutan ini dapat bekerja lebih intensif dalam merangsang produksi kolagen,
mengencangkan kulit, atau mengurangi masalah hiperpigmentasi.
Walaupun demikian, menurut ZAP Beauty Index 2023 jenis treatment di klinik kecantikan yang paling
difavoritkan oleh para wanita tak selalu berkaitan dengan masalah kulit yang berat. Tiga treatment
kecantikan populer menurut hasil survei ZAP Beauty Index 2023 adalah facial untuk membuat wajah lebih
glowing (64,4%), facial untuk menghilangkan jerawat (59,7%), dan mencukur bulu ketiak (49,1%).

Saran profesional dari dermatologis dan dokter menjadi salah satu kelebihan melakukan treatment di
klinik kecantikan. Mereka dapat memberikan konsultasi mengenai treatment yang cocok dengan
permasalahan kulit serta mengintegrasikannya dengan produk skincare yang tengah digunakan. Hal ini
dilakukan untuk memastikan bahwa produk skincare maupun treatment tidak saling bertentangan.

Terlebih, setiap treatment biasanya memiliki instruksi after care seperti tidak memakai skincare dengan
kandungan bahan aktif selama beberapa hari.
“Saran untuk menjeda penggunaan skincare setelah treatment bertujuan untuk memastikan kulit fokus
pada penyembuhan dan pemulihan tanpa adanya faktor eksternal yang dapat mengganggu atau
mengiritasinya. Beberapa treatment yang bersifat agresif atau invasif dapat membuat kulit menjadi lebih
sensitif, merah, atau bahkan sedikit terluka. Dalam periode ini, kulit perlu waktu untuk pulih sembari
memproses hasil treatment untuk menampakkan hasilnya,” kata dr. Dara Ayuningtyas.

Jika kamu tengah mempertimbangkan untuk mengkombiinasikan skincare dan treatment, treatment
kecantikan Photo Facial dan Diamond Peel di ZAP Clinic dapat kamu coba. Photo Facial adalah
treatment signature ZAP yang terdiri dari tiga rangkaian perawatan yaitu Laser Toning, IPL Rejuvenation,
dan Oxy Infusion. Manfaat Photo Facial di antaranya mengurangi produksi minyak, menstimulasi kolagen,
mencerahkan, memperbaiki tekstur, melembabkan hingga mengurangi iritasi. Tak hanya fokus pada
epidermis atau lapisan terluar kulit, teknologi laser Q-Switched Nd:YAG juga mampu menembus lapisan
dermis. Beragam manfaat yang bisa didapatkan dari Photo Facial membuat treatment ini menjadi layanan
nomor satu di ZAP.

Sementara itu, Diamond Peel efektif untuk mengatasi masalah komedo membandel yang mungkin sulit
terangkat dengan penggunaan skincare. Menyasar bagian epidermis paling atas, treatment ini
bermanfaat untuk mengeksfoliasi kulit mati, mengangkat kotoran yang menyumbat pori-pori, merangsang
produksi kolagen dan mengurangi garis halus. Diamond Peel menjadi alternatif perawatan eksfoliasi yang
lebih ringan jika dibandingkan dengan Chemical Peeling serta menjadi pelengkap dari perawatan
berbasis laser.

Untuk lebih mendapatkan hasil yang lebih maksimal kamu juga dapat mengkombinasikan dua jenis
treatment sekaligus seperti Photo Facial Glow+DNA Salmon dan Photo Facial Glow+Yellow Laser.
Kombinasi treatment laser dan injeksi ini efektif untuk membantu mencapai kondisi kulit yang kamu
idamkan, serta memberikan ekstra boost untuk skincare yang kamu gunakan. Treatment kombinasi Photo
Facial Glow+DNA Salmon dapat mengatasi kerutan halus pada wajah, mengurangi area hitam di bawah
mata, mengecilkan pori-pori serta memperbaiki tekstur kulit. Sementara itu, treatment kombinasi Photo
Facial Glow+Yellow Laser memberikan hasil yang sangat maksimal dalam mewujudkan kulit sehat dan
glowing.

Baca Selengkapnya

ARTIKEL pilihan ZAP


ZAP Beauty dan Menology Index 2024, Mengungkap Kebiasaan Baru Wanita dan Pria
02 February 2024 14:47 PM

ZAP Beauty Index merupakan hasil riset komprehensif yang dilakukan secara konsisten sejak tahun 2018, melibatkan lebih dari 9000 wanita dari berbagai generasi di Indonesia.

Tahun ini, mengusung tema: "Break The Barriers: Build Confidence in Beauty and Male Grooming Stereotypes" 

Untuk pertama kalinya, ZAP juga memperkenalkan Menology Index bertajuk "Men's Grooming Stigma Through This Era." yang mengeksplorasi tren dan stigma grooming pria dalam era modern. 

Tren Kecantikan

Apa arti “cantik” bagi wanita Indonesia saat ini? Ternyata, memiliki kulit wajah yang mulus dan glowing juga berpenampilan baik atau well-dressed menjadi tiga syarat cantik versi wanita Indonesia. Sebanyak 63,4% wanita Indonesia merasa cantik bila memiliki wajah mulus, glowing, dan well-dressed. Dari persentase tersebut, kulit wajah yang mulus mendapatkan perolehan 30,7%, sementara kulit wajah yang glowing mewakili 16,3% pendapat wanita Indonesia terkait arti cantik. Terkait definisi cantik, hampir seluruh (98,9%) wanita Indonesia sepakat bahwa kulit putih tak lagi menjadi standar kecantikan masa kini.

Namun, ada sejumlah kondisi kulit yang jadi kekhawatiran para wanita. Lebih dari separuh atau sebanyak 53,8% wanita Indonesia merasa memiliki kulit kusam, 49,3% wanita mengeluhkan pori-pori kulit wajah yang besar, dan 34,1% wanita merasa memiliki mata panda atau lingkar hitam di area mata. Sementara itu, 29,5% wanita Gen Z atau kelahiran tahun 1997-2012 mulai merasakan tanda penuaan dini yang ditandai dengan munculnya garis-garis halus dan kerutan di wajah.

Tipe Idaman

Di mata pria, ternyata, fisik wanita bukan yang utama, melainkan sifat dan kepintaran. Sebesar 71,1% pria menganggap bahwa sifat (personality) dan attitude menjadi daya tarik utama wanita. Lalu, 56,2% pria tertarik dengan wanita yang pintar. Namun, 44,6% pria berpendapat bahwa ketimbang gaya berpakaian, mereka lebih menggemari fitur wajah yang dimiliki wanita seperti mata, bibir, atau hidung.

Pun demikian dengan wanita. Mayoritas atau 65,3% wanita Indonesia lebih mengutamakan pria yang cerdas untuk dijadikan pasangan. Lalu, 55,6% wanita mengaku bakal memilih pria yang sudah matang secara finansial. Selain itu, 44,3% wanita menilai bahwa pria yang memiliki visi jelas dan prinsip kuat lebih atraktif. Secara fisik, wanita Indonesia menginginkan pria dengan tubuh yang tinggi (21,3%) serta kulit wajah terawat (20,1%).

Pria dan Perawatan Diri

Tak seperti wanita yang cenderung fokus pada kulit wajah untuk mendefinisikan cantiknya, pria merasa lebih tampan jika berpenampilan baik atau well dressed dan bertubuh sehat serta bugar. Namun, bukan berarti memiliki wajah yang bersih dan mulus tak menjadi dambaan para pria Indonesia. Nyatanya, 19,1% pria merasa tampan jika memiliki wajah yang bersih dan mulus tanpa bekas jerawat dan flek.

Pria juga memiliki kekhawatiran tersendiri atas penampilannya. Hampir separuh dari pria di Indonesia merasa tidak percaya diri atau insecure dengan kulit wajah mereka saat ini. Sebanyak 42% pria merasa memiliki kulit yang kusam, sedangkan 37% merasa memiliki pori-pori wajah yang besar. Namun, berbeda dengan wanita, mayoritas pria Indonesia merasa belum mengalami tanda-tanda penuaan.

Klinik Kecantikan Jadi Pilihan 

Survei juga mencatat ragam biaya yang dikeluarkan oleh responden untuk mempercantik diri menggunakan produk kecantikan. Mayoritas atau 71,4% wanita Indonesia merogoh kocek lebih dari Rp 300.000 untuk membeli produk skincare setiap bulannya. Bahkan, 28,6% wanita menghabiskan lebih dari Rp 500.000 per bulan untuk membeli produk skincare. Biaya tersebut lebih besar ketimbang pengeluaran untuk produk makeup. Hanya 39,9% wanita yang mengeluarkan lebih dari Rp 300.000 setiap bulannya untuk membeli produk makeup.

Lantas, produk seperti apa yang dicari oleh wanita Indonesia? Sebanyak 75,8% wanita mencari skincare dengan manfaat mencerahkan, lebih banyak dibanding yang mencari manfaat melembabkan kulit (58,9%). Lalu, 53,8% wanita Gen Z mengaku ingin menyamarkan bekas jerawat, lebih tinggi dibanding Gen X (25,3%) dan Gen Y (48,8%). Pada tahun ini, 44,9% wanita Gen Z menginginkan produk skincare yang dapat memperlambat penuaan, meningkat dari tahun sebelumnya sebesar 34,2%.

ZAP Beauty Index 2024 & Menology Index masih memuat banyak temuan-temuan menarik lainnya terkait kebiasaan, tren dan preferensi wanita serta pria di Indonesia dan diharapkan ZAP Beauty Index & Menology Index ini akan membuka pandangan baru tentang kecantikan, tidak hanya untuk wanita, tetapi juga untuk pria.

Baca Selengkapnya

back to top

Selamat Datang di ZAP

silakan masukan data diri anda untuk memulai chat dengan kami